16 Juli 2012

Cara Pengambilan Darah Vena


  • sediakan alat dan bahan yang akan digunakan(spoit steril,karetpembendung,kapas,
    alkohol 70 % dan lain-lain)
  • Yang paling pertama yang harus dilakukan dalam sebauh praktek ini adalah dengan membuat pasien rileks karena salah sedikit saja,bisa terjadi kesalahan yang fatal
  • ikatkan karet pembendung pada lengan atas pada pasien sambil tangan dikepalkan,ini dikarenakan agar saluran darah vena agak kelihatan
  • saluran darah vena ada banyak dibagian tubuh manusia, tetapi yang paling baik diambil darahnya itu disekitar bagian lipatan siku
  • pada spoit,periksalah spoit untuk memastikan spoit layak untuk dipergunakan
  • jika saluran darah vena telah kelihatan,ambil kapas yang telah berisi alkohol 70 % dan usapkan pada bagian saluran darah vena memutar keluar,dikarenakan agar kotoran yang ada pada saat itu tidak ada lagi saat melakukan penusukan
  • biarkan mengering beberapa saat
  • tusuklah menggunakan spoit steril dengan posisi tangan(jari selain jempol dibawah spoit dan jempol diatas spoit)
  • jika telah mendapatkan saluran venanya ambil sesuai keperluan(kesalahan biasa juga terjadi yaitu tidak menusuk saluran venanya,jangan panik dan jangan langsung dikeluarkan jarum spoit, keluarkan sedikit jarum spoit tapi jangan sampai keluar,geser arahnya dan lakukan penusukan pada saluran venanya lagi) dan tak lupa sebelum penghisapan darah,karet pembendungnya di lepas
  • setelah darah yang dibutuhkan telah di dapat,cabutlah jarum spoit dengan cara,letakkan kapas yang kering diatas jarum spoit dan dikeluarkan secara perlahan serta hati-hati
  • suruh pasien jangan melipat tangannya tetapi cukup menekan kapas pada bekas tusukan tadi
  • setelah itu lakukan tahap penyelesaiannya(catatan:buka penutup pada jarum spoit harus dilakukan dengan satu tangan agar tidak terjadi penusukan tangan pada si yang melakukan praktek.