14 September 2014

Klasifikasi Anjing

Anjing atau Canis lupus merupakan hewan penurut yang memiliki penyokong tubuh dan bertulang belakang,memiliki kalenjar susu,daun telinga,serta merupakan hewan pemakan daging,tapi berbagai peneliti masih berdebat akan hal ini karena anjing juga dapat hidup dengan memakan tumbuhan artinya antara karnivora dan omnivora,berbeda dengan kucing yang hanya memakan daging dan tidak bisa memakan tumbuhan.



Anjing ras sangat bervariasi dalam ukuran, penampilan dan tingkah laku dibandingkan dengan hewan peliharaan yang lain. Sebagian besar anjing masih mempunyai ciri-ciri fisik yang diturunkan dari serigala. Anjing adalah hewan pemangsa dan hewan pemakan bangkai, memiliki gigi tajam dan rahang yang kuat untuk menyerang, menggigit, dan mencabik-cabik makanan.

Tentang penglihatan mereka, anjing hanya dapat melihat warna biru dan kuning. Mereka sulit untuk membedakan warna merah dan hijau. Mereka hanya dapat mendeteksi kecerahan warna sekitar setengah keakuratan manusia.

Untuk pendengaran, rentang frekuensinya adalah sekitar 40 Hz-60.000 Hz, yang berarti anjing dapat mendeteksi suara jauh melampaui batas spectrum pendengaran manusia. Selain itu, anjing juga memiliki telinga fleksibel yang memungkinkan mereka untuk lebih cepat untuk menentukan asal suara.

Penciuman anjing kira-kira empat puluh kali lebih besar dari penciuman manusia. Namun, besar penciuman relative, tergantung pada besar kecilnya ukuran otak. Jika otak kita didominasi untuk korteks visual, otak mereka dominan untuk penciuman.

Anjing memiliki otot yang kuat, tulang pergelangan kaki yang bersatu, sistem geraknya yang mendukung ketahanan fisik serta kecepatan berlari, dan gigi untuk menangkap dan mencabik mangsa.

Klasifikasi Anjing
Kerajaan            :Animalia(hewan)
Upakerajaan      :Eumetazoa
Filum                  :Chordata
Upafilum             :Vertebrata
Kelas                 :Mammalia
Upakelas            :Theria
Ordo                  :Carnivora
Upaordo            :Caniformia
Famili                 :Canidae
Upafamili            :Caninae
Genus                 :Canis

Spesies               :Canis lupus